Do you believe in your mind? The Power of mindset? Yess, I do! I've seen it clearly...
Sudah dua bulan ini, saya gelisah! Gelisah karena membayangkan enggak gajian. Sementara kebutuhan setiap bulan terus berjalan.
Benar-benar hanya kekuatan pikiran yang membuat saya bisa tenang dan yakin bakal mendapatkan sesuatu yang lebih baik selain dari berusaha dan berdoa.
Ketika semua keputusan seolah-olah berasal dari manusia, ibu saya mengingatkan lagi kalau keputusan akhir itu ada di tangan Tuhan bukan manusia. Manusia hanya jadi perantara, yang menggerakkan ya cuma Tuhan. Ah, leganya, mendengar kata-kata itu!
Keyakinan itu terus muncul dan makin menguatkan doa saya! Saya yakin sebelum habis bulan November akan ada pekerjaan baru! Sambil terus mencari dan menjalani proses yang bisa dibilang bikin capek hati, fisik dan jiwa raga. Hahaha, lebay! Saya terima semua panggilan dan menjalani satu persatu. Tapi...
Sudah menjelang akhir November, saya semakin putus asa. Belum ada tawaran yang benar-benar jatuh ke tangan saya. Ah, stres, lemes! Tapi, lagi-lagi, saya berusaha yakin dan terus berdoa.
Komunikasi dengan Tuhan menjadi salah satu cara ampuh dibandingkan saya harus berkeluh kesah ke sana kemari. Yang jelas berkomunikasi dengan intim dan detaillah pada-Nya! It will takes you to another surprise things. A surprise that you've never think before.
Dan terbuktilah itu...Kerja keras saya berbuah manis! Ah, saya enggak jadi pengangguran! Sebuah perusahaan yang saya kira sudah menolak saya mentah-mentah ternyata malah menerima saya! Tugas saya sebagai jurnalis berakhir.
Desember 2012...gerbang akhir tahun ini dan menjadi gerbang pembuka 2013 mengantar saya pada kehidupan baru. Ajaibnya, pergantian pekerjaan ini selalu terjadi di akhir tahun dan pada saat masuk tahun baru. Dulu karir saya terhenti di pekerjaan pertama Januari 2009 dan memulai lagi di Desember 2009.
Kini, persis Desember 2012 sebuah kehidupan dengan tantangan baru dimulai. Kali ini saya meminta supaya pekerjaan ini adalah yang terbaik, tanpa harus mengulangi kisah yang sama untuk kedua kali.
Ini semua misteri buat saya tapi selama saya yakin jawaban dari misteri itu adalah yang terbaik, keputusan Tuhan pun menjadi anugerah dan yang terbaik buat saya.
So, jangan pernah takut akan misteri dan rahasia Tuhan karena ia akan bekerja sesuai apa yang kita percaya dan jalani. Satu pintu tertutup, maka pintu lainnya akan terbuka, hanya butuh berlari untuk meraih pintu yang terbuka bukan berjalan tapi berlari!
Wish me luck in my new office! Goodbye Journalist, I will be missing it, interviewing the source, wirting article,and anykind of it.
What kind of job that I got? Hehehe, I will tell you later! So, keep it reading my blog, wait for my next story.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar